Banyak orang yang suka nanya ke saya via PM atau real life, kenapa masih buat face PES 2017? kenapa gak ke PES 2021? kenapa ga buat face buat PES 2021? speknya gakuat ya buat main PES 2021? dan di post kali ini saya bakal jawab pertanyaan itu.

Sebelum menjawab pertanyaannya saya ingin memberikan info tentang PES 2017 dulu. Jadi PES 2017 adalah seri Pro Evolution Soccer yang dirilis oleh Konami pada tahun 2016, seri PES ini adalah seri Old Gen terakhir dari PES sebelum adanya New Gen pada PES 2018.

Lalu kenapa masih main & buat face PES 2017 di 2021? entah kenapa saya merasakan vibes yang berbeda pada PES 2017 ini, setelah PES 2017 rilis banyak sekali patch yang dirilis juga untuk memperbaiki license yang menjadi masalah yang berulang untuk game buatan konami ini. 

Ya "Patch" adalah salah satu faktor yang membuat saya seakan-akan terjebak pada tahun 2016-2018, kala itu sangat banyak sekali patch yang tersedia, contohnya adalah iPatch (Patch paket lengkap pada zamannya), PTE Patch (Patch sejuta umat yang cocok digunakan jika ingin oprek oprek), SSPatch (Kompetitor iPatch *hehe), dan BIP Patch (Sekarang masih saya gunakan walaupun sudah berganti nama menjadi 17Patch). Seru sekali pada masa itu, setiap modder bahu membahu membuat patch untuk pengguna yang haus akan license resmi dalam game mereka.

Namun sekarang patch tersebut hilang satu persatu, mulai dari SSPatch, iPatch, dan PTE Patch yang harus tutup karena memang tidak "profit". Ya memang saya juga merasakan bahwa "profit" tidak akan kita dapatkan dengan membuat mod atau patch, sangat realistis keputusan mereka untuk tutup, karena memang menjadi modder tidak semenghasilkan itu, jadi modder menurut pandangan saya hanya  "Volunteer" atau relawan untuk menghasilkan pengalaman bermain yang asik.

Dan alasan saya tetap di PES 2017 walaupun sekarang saya bisa memainkan atau membuat face di PES 2021 / Fifa 22 adalah saya paham banyak sekali orang yang masih bermain PES 2017, dengan keadaan modder yang semakin sedikit, saya ingin terus menciptakan sedikit pengalaman bermain yang baik dengan face yang saya buat.

Untuk bertahan tidak mudah, profit tidak sebanding dengan usaha, lelah di real life. Namun semua hal tersebut hilang saat user face yang saya buat mengucapkan terima kasih, mengapresiasi face yang saya buat, dan bahkan hanya dengan mendownload face yang saya buat itu sudah sangat membantu saya dalam menjaga "passion" untuk pengalaman bermain yang baik.

6 Komentar

  1. MasyaAllah Tabarakallah
    Sehat terus mas, selalu berkarya
    InsyaAllah rezeki akan datang dari hal yang tak terduga Mas

    BalasHapus
  2. Terus sukses bro, salam dari malaysia👍

    BalasHapus
  3. Sehat selalu Bro
    Salam dari Banten🙏🙏

    BalasHapus
  4. keren, terimakasih, mantAP, alhamdulillah

    BalasHapus

Lapor jika ada bug di link/face